Simak! Ini Himbauan Kapolres Manggarai Barat untuk Warga yang Mudik Lebaran

- 10 April 2024, 20:38 WIB
Kapolres Manggarai Barat AKBP Ari Satmoko(tengah) saat diwawancarai awak media. Foto: Istimewa
Kapolres Manggarai Barat AKBP Ari Satmoko(tengah) saat diwawancarai awak media. Foto: Istimewa /

 

Suara FloresKapolres Manggarai Barat AKBP Ari Satmoko mengingatkan masyarakat di daerah itu agar selalu waspada saat meninggalkan rumah untuk mudik Lebaran.


"Bila perlu tambahkan CCTV (Closed-Circuit Television) sehingga bisa memantau keadaan rumah," kata Ari pada Selasa, 9 April 2024

Ari juga mengimbau para pemudik untuk mematikan alat elektronik yang tidak digunakan serta mematikan air dan kompor di rumah.

 

Baca Juga: Simak! Ini Jadwal Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia



"Pastikan memiliki rencana perjalanan yang jelas, termasuk waktu keberangkatan dan kedatangan," katanya.

Selain itu, Ari juga meminta pemudik dengan pengendara kendaraan bermotor melengkapi surat berkendara dan mematuhi aturan lalu lintas.

Ari meminta pemudik untuk mengecek kondisi kendaraan yang akan digunakan untuk meminimalisir hal-hal yang tidak diinginkan saat perjalanan.

 

Baca Juga: Pria di Flores Timur Ditangkap Polisi Setelah Menolak Membayar Tagihan Hotel Selama 3 Bulan

Halaman:

Editor: Yasinta Murni

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah