Horee! Pemda Manggarai Timur Telah Melunasi Pinjaman Daerah, Pembangunan 2024 Tidak Akan Terganggu

- 18 April 2024, 13:55 WIB
Penjabat Bupati Manggarai Timur Boni Hasudungan (kedua dari kiri)Siregar saat menggelar konferensi pers di Kantor Bupati Manggarai Timur, Kamis 18 April 2024. Foto: Suara Flores
Penjabat Bupati Manggarai Timur Boni Hasudungan (kedua dari kiri)Siregar saat menggelar konferensi pers di Kantor Bupati Manggarai Timur, Kamis 18 April 2024. Foto: Suara Flores /

Suara FloresPemerintah Kabupaten Manggarai Timur telah melunasi dana pinjaman daerah sebesar 101 miliar dari Bank NTT untuk pembangunan infrastruktur jalan di daerah itu. 

Demikian disampaikan Penjabat Bupati Manggarai Timur Boni Hasudungan Siregar saat menggelar konferensi pers di Kantor Bupati Manggarai Timur, Kamis 18 April 2024.

Boni mengatakan, seluruh dana pinjaman tersebut digunakan untuk proyek pembangunan jalan hotmix yang ada di Kabupaten Manggarai Timur dimana semua pekerjaannya sudah diselesaikan.

 

Baca Juga: Memalukan! Manggarai Timur Jadi Kabupaten dengan Jumlah Penduduk Miskin Terbanyak di Daratan Flores

 

Boni menjelaskan pembangunan jalan hotmix yang bersumber dari dana pinjaman ini yakni peningkatan jalan Dangka Mangkang-Watu Nggong, Peningkatan jalan Kembur-Watu Ngiung-Metuk, Peningkatan jalan SP Tangkul-Benteng Jawa, Peningkatan jalan Kembur-Paka-Nceang , Peningkatan jalan Sok-Wae Care dan paket peningkatan jalan Benteng Jawa-Satar Teu.

"Dana pinjaman ini digunakan sepenuhnya untuk pembangunan jalan dan semua pengerjaanya sudah diselesaikan," katanya. 

Boni mengungkapkan, Manggarai Timur menjadi kabupaten pertama yang menyelesaikan dana pinjaman dibandingkan dengan daerah- daerah lain di Provinsi Nusa Tenggara Timur. 

 

Halaman:

Editor: Gabriel Anggur


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x